Pengurus KaPPAh Silaturahmi dengan Aminullah Usman

Avatar

Pengurus KaPPAh Tetapkan Aminullah dan Istri Sebagai Penasehat

Banda Aceh – Jajaran pengurus Komunitas Perempuan Peduli Aceh (KaPPAh) menyambangi mantan Wali Kota Banda Aceh, H Aminullah Usman SE Ak MM, Senin, 10 April 2023 bakda tarawih di Join Coffee kawasan Punge Jurong Banda Aceh.

Pertemuan dalam rangka mempererat tali silaturahmi tersebut turut dihadiri, Ketua Umum KaPPAh Nurlaila, Wakil Ketua Cut Azzeta Abdullah, Sekretaris Ken Endah Yustikarini, Wakil Sekretaris Susi Widyaningsih, Bendahara Cut Farah Nazla, Dewan Pengawas Yeti Nurhayati, Penasehat Syarifah Munirah dan Zulhafah, pendiri KaPPAh Yusri VE ST, dan belasan pengurus KaPPAh.

Dalam sambutannya, pendiri KaPPAh Yusri menyampaikan, organisasi Komunitas Perempuaan Peduli Aceh ini keberadaannya semakin eksis dalam melaksanakan berbagai program peduli terhadap perempuaan dan anak di Aceh.

“Walaupun baru berusia 6 bulan, tapi komitmen kepeduliaan terhadap sesama dalam bidang sosial dan kemanusiaan, khususnya bagi kaum perempuaan dan anak, menjadi titik fokus dari tujuan dan visi misi berdirinya KaPPAh.”ujar Yusri.

Ia menambahkan, semangat kepedulian yang digaungkan KaPPAh selama ini merupakan bagian dari tekad menyatukan visi, persepsi dan mengalang kekompakan anggota KaPPAh, guna dapat berjuang bersama dengan penuh keiklasan untuk menjemput dan kemudiaan mengantarkan harapan bagi mereka yang membutuhkan.

Sementara itu, Ketua Umum KaPPAh Nurlaila dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Aminullah Usman yang telah menerima silaturahmi jajaran KaPPAh.

“Saya hanya sedikit menyampaikan Pak Amin, bahwasanya KaPPAh ini merupakan organisasi yang lahir dari semangat dan kebersamaan, yang tujuannya untuk dapat mengabdi dalam memperjuangkan hak-hak perempuan dan anak, serta dapat berdaya guna bagi masyarakat, dan semua itu selama ini kami lakukan secara swadaya kebersamaan dengan saling bahu-membahu antar pengurus.” Terangnya.

Aminullah Usman yang mendengar hal tersebut langsung memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada KaPPAh, “sayangnya organisasi ini belum lahir saat saya menjabat Wali Kota Banda Aceh, andai masa itu sudah lahir, tentunya akan lebih banyak lagi yang bisa dilakukan oleh KaPPAh untuk perempuan dan anak sesuai visi dan misinya.”

Alhamdulillah, saat memimpin Banda Aceh kita berhasil membangun/bedah 800 rumah layak huni bagi duafa, serta selalu memperioritaskan program-program dimasa kepada anak-anak yatim, fakir miskin dan disabilitas. Ujar “Sosok Inspiratif Peduli Duafa” ini.

Aminullah menceritakan, saat ia mendengar ada komunitas yang baru berdiri selama enam bulan, namun dengan niat yang tulus telah membantu banyak warga kurang mampu, khususnya perempuan dan anak-anak, maka ia langsung tertarik untuk dapat bertemu dengan para pengurusnya, Alhamdulillah malam ini kita dapat bertemu dan bersilaturahmi dengan jajaran pengurus KaPPAh. Ungkap Aminullah yang disambut tepuk tangan jajaran pengurus KaPPAh.

“Insya Allah saya akan ikut membantu serta mendukung KaPPAh Aceh sebagaimana visi dan misinya, lalu saya juga mengajak seluruh stakeholder terkait, baik dari Pemerintah Aceh, Kabupaten/Kota dan berbagai pihak untuk dapat bersama-sama memberikan dukungannya kepada KaPPAh, ayo bersama kita dukung komunitas yang luar biasa dan ikhlas dalam membantu masyarakat ini.” Pungkas Aminullah yang turut didampingi istri Hj Nurmiati AR.